10 Daftar Rincian Biaya Hidup di Dubai, Per Bulan Apakah Mahal Atau Murah?

Peringkat 5.00 dari 5 berdasarkan 3 penilaian pelanggan
(4 ulasan pelanggan)

Rp54.600

Kategori:

Saat mendengar negara-negara Timur Tengah, apakah yang terbersit di benak kalian? Suasana padang pasir yang gersang, panas, serta tidak memiliki obyek apapun untuk dilihat? Pemikiran kalian akan berubah setelah melihat Kota Dubai, salah satu primadona wisata Timur Tengah!

Terletak di bagian timur Semenanjung Arab, Dubai adalah salah satu kota terbesar di Uni Emirat Arab atau UAE. Tidak hanya menjadi kota terbesar di UAE, Kota Dubai juga menjadi salah satu kota terbaik di dunia untuk dikunjungi para wisatawan lho.

Berbeda dengan tempat-tempat di kawasan Timur Tengah pada umumnya, Kota Dubai justru identik dengan gedung-gedung pencakar langit dan segala kemewahan. Oleh karena itu, tidak heran apabila banyak orang-orang dari kalangan menengah ke atas menghuni kota ini.

Hal ini membuat banyak orang berasumsi bahwa hidup di Dubai sangat mahal. Nah, sebenarnya berapa sih biaya hidup di Dubai per bulan tahun 2025? Yuk, kita lihat rinciannya terlebih dahulu.

1. Tempat Tinggal❤️

Jika kalian bekerja di hotel atau perusahaan bidang food and beverages, mungkin akomodasi ditanggung oleh perusahaan. Namun, jika kalian bukan karyawan dari salah satu perusahaan bidang ini, tempat tinggal adalah salah satu yang harus dipikirkan.

Biaya untuk akomodasi berbeda-beda, tergantung dari lokasi, luas hunian, dan fasilitas yang disediakan. Pilihan yang paling banyak digunakan adalah bed space, partitions, dan flat atau apartemen.

Untuk pilihan termurah, kalian bisa sewa bed space dimana kalian akan berbagi kamar dan fasilitas dengan penghuni lainnya. Harga sewa bed space berkisar dari AED 700 hingga 1.000 untuk sebulan.

Ada lagi nih pilihan akomodasi yang murah, yaitu partitions dimana kalian akan memiliki kamar tidur pribadi dan berbagi fasilitas lain seperti kamar mandi dan dapur dengan orang lain. Harga sewa partitions rata-rata AED 1.500 hingga 3.000 per bulan.

Jika kalian tidak ingin berbagi kamar tidur, kamar mandi, dan dapur dengan orang lain, pilihan untuk menyewa apartemen adalah yang terbaik walaupun akan mengeluarkan lebih banyak uang, terlebih di awal menyewa.

Saat akan menyewa apartemen, rata-rata kalian harus mengeluarkan uang deposit sebesar AED 2.000, uang sewa tiga bulan, dan biaya admin AED 500. Jumlah uang sewa per bulan juga berbeda-beda, tergantung dari lokasi dan tipe huniannya.

Harga sewa apartemen satu kamar di pusat kota rata-rata sebesar AED 5.500 hingga 6.000, sementara di pinggiran kota hanya AED 4.000 per bulan. Di Sharjah harga sewa bisa lebih murah lagi, yakni AED 2.500 hingga 3.000 per bulan.

2. Tagihan Utilitas❤️

Dengan memiliki tempat tinggal, tentunya biaya utilitas adalah hal lain yang tidak mungkin dihindari, apalagi jika memilih buat sewa apartemen. Jumlah tagihan utilitas tergantung dari pemakaian setiap orang.

Rata-rata, untuk listrik dan air seseorang akan menghabiskan AED 500 hingga 600 per bulan. Dubai adalah daerah yang panas, jadi penggunaan pendingin ruangan sangat dibutuhkan di sini.

3. Makan dan Minum❤️

Kebutuhan pokok lainnya yang tidak kalah penting adalah makan dan minum. Sama seperti poin sebelumnya, biaya makan dan minum setiap orang pun bervariasi, tergantung gaya hidup.

Harga makanan satu porsi di restoran bisa mencapai AED 25 hingga 30. Di restoran buffet, per orang dikenakan biaya sebesar AED 100. Nah, jika kalian ingin makan di high end restaurant, setidaknya perlu menyiapkan AED 100 hingga 300.

Satu hal yang cukup menguntungkan, air keran di Dubai bisa diminum jadi kalian bisa membawa botol air minum kemana-mana untuk menekan pengeluaran. Harga botol minum bermacam-macam, dari AED 1 untuk yang kecil dan AED 6-8 untuk yang besar.

4. Biaya Transportasi❤️

Untuk menunjang mobilitas dalam keseharian, tentunya ada biaya transportasi yang harus dikeluarkan. Ada beberapa pilihan moda transportasi di Dubai yang bisa digunakan, seperti bus, metro, taksi, water bus, bahkan mobil pribadi atau mobil sewaan.

Tarif untuk metro berkisar dari AED 3 hingga 7,5 dan bus sebesar AED 3 sampai 5 untuk satu kali jalan, tergantung rute. Kalo kalian sering jalan keluar, langganan kartu transportasi bulanan bisa jadi pilihan dengan mengeluarkan sebesar AED 300 per bulan.

Sementara itu, tarif taksi minimal AED 12 dan akan bertambah AED 1 untuk setiap satu kilometer. Jika kalian ingin naik water bus ke Deira juga bisa, dengan biaya AED 1-4 satu kali jalan.

Jika kalian datang dengan keluarga, memiliki mobil pribadi atau sewaan bukan hal yang mustahil. Pengeluaran untuk mobil pribadi berkisar dari AED 500-600 per bulan untuk bensin, parkir, dan lain-lain. Nah, buat biaya sewa mobil rata-rata AED 2.000 sebulan.

5. Komunikasi❤️

Agar tetap bisa terhubung dengan keluarga dan teman-teman, kalian juga perlu biaya buat ponsel kalian. Seseorang memerlukan AED 200-300 per bulan buat paket data ponsel, termasuk telepon tergantung dari provider.

Buat kalian yang ingin pasang wifi sendiri juga bisa lho. Harga buat internet 12 mbps dengan televisi dan sambungan telepon dihargai sebesar AED 350 per bulan.

6. Asuransi❤️

Sebagai upaya antisipasi terhadap hal-hal yang tidak diinginkan, kalian wajib memiliki asuransi. Jika kalian adalah seorang pekerja di Dubai, maka perusahaan tempat bekerja akan mendaftarkan asuransi.

Jika kalian pindah ke Dubai dengan keluarga, maka setiap anggota wajib memiliki asuransi. Biaya yang diperlukan untuk asuransi rata-rata adalah AED 5.000 per orang dalam satu tahun atau sekitar AED 416 per bulannya.

7. Belanja Bulanan❤️

Sebagai anak rantau, tentunya kalian juga butuh berbelanja kebutuhan pokok seperti bahan masak dan perlengkapan kebersihan. Biaya untuk belanja bulanan bisa berbeda-beda setiap orang, tergantung kebutuhan dan gaya hidup.

Jika kalian tinggal sendirian di Dubai, maka AED 600 per bulan sudah cukup untuk belanja bulanan. Sementara itu, jika kalian tinggal dengan keluarga, setidaknya dibutuhkan AED 1.000 hingga 2.000 per bulan.

8. Hiburan dan Rekreasi❤️

Untuk melepas penat, sebagian besar dari kalian juga perlu hiburan dan rekreasi di waktu luang. Nah, biaya untuk hiburan dan rekreasi juga bermacam-macam tergantung dari gaya hidup masing-masing ya.

Jika kalian ingin pergi ke bioskop, dibutuhkan AED 35 untuk membeli tiketnya. Buat yang ingin berolahraga, kalian perlu membayar AED 100-150 per bulan untuk gym dan AED 300-500 untuk club.

9. Kebutuhan Lain❤️

Biaya untuk kebutuhan lain mencakup hal-hal sekunder seperti perawatan diri dan shopping. Jumlah biaya yang dikeluarkan pun bermacam-macam, tergantung gaya hidup setiap orang.

Ingin potong rambut? Siapkan dana sebesar AED 25-30 untuk pria dan AED 30-50 untuk wanita. Potong rambut di salon yang mahal akan memakan biaya AED 300-350 untuk satu kali.

Jika kalian ingin facial, setidaknya memerlukan biaya sebesar AED 100-500 tergantung dari kliniknya. Untuk pijet, kalian membutuhkan dana sebesar AED 100-400 tergantung tempatnya.

Harga pakaian di Dubai juga bervariasi, tergantung merk dan tempatnya. Namun, rata-rata berkisar dari AED 200 hingga 300.

10. Total dan Kesimpulan❤️

Jadi, jumlah uang minimal yang diperlukan untuk menghidupi satu orang di Dubai adalah AED 6.200 per bulan atau setara dengan Rp. 24.721.338 jika 1 UAE Dirham sama dengan Rp. 3.987.

Perlu diketahui bahwa angka di atas tidak mutlak ya, karena tergantung dari daerah tinggal, gaya hidup dan kebutuhan masing-masing orang. Nah, jadi menurut kalian apakah tinggal di Dubai mahal atau murah?

  1. Dinadwilestari

    Setelah menikah saya yang tinggalkan ke Dubai bersama suami disana pada selamanya

  2. Dinilai 5 dari 5

    Owais Hamzah Nashir (pemilik terverifikasi)

    Dari pada pusing mikirin mantan, mending pusingin cara bawa pulang hadiah giveaway ini.

  3. Dinilai 5 dari 5

    Najmi Bani Hafid (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan superhero, tapi saya punya kekuatan khusus: kekuatan menarik hadiah giveaway ke arah saya.

  4. Dinilai 5 dari 5

    Thahir Faisal Arif (pemilik terverifikasi)

    Komentar ini mungkin tidak lucu, tapi kalau saya yang menang, pasti semua tertawa.

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top